Jawaban:
Pemain :
Fetty: Cuek
Yulinda: Pemalu
Reni: Pemarah
Mirsa: Kutu Buku
Vivasya: Pengambek
Guru: Tegas
Sinopsis
Geng anak pintar di sekolah yang ingin mencoba rasanya jadi anak nakal, ternyata masih tetap jadi kesayangan guru.
Penjelasan:
Hari itu sama dengan hari biasa, anak kelas 3 SMP Abdi Negara terlihat sibuk di kelas masing-masing. Termasuk gank anak pintar 3.1, yang sepertinya sedang bosan karena tugas sudah selesai dan ingin melakukan sebuah hal menantang.
Mirsa : “Suntuk juga ya kalau begini setiap hari, monoton,Vivasya : “Hmm, gimana kalau kita coba bolos aja. kan belum pernah tuh. Kabarnya sih hari ini ibu Tuti tidak masuk, jadi jam pelajarannya kosong,”
Reni : “Waaaah, boleh juga tuh idenya. Tapi gimana cara bolosnya, kan pintu gerbang dikunci?”
Vivasya: “Tenang, nanti kita izin aja sebentar untuk beli makanan yang ada di depan. Kan biasanya boleh tuh pas istirahat,”Fetty : “Idenya gila, cuma penasaran juga nih pengen ikut,”Yulinda : “Iya, nanti biar aku yang minta izin ke ibu piket ya,”
Tibalah saat yang dinanti, bel istirahat tiba dan gank ini sudah siap sedia ingin mencoba bolos dengan minta izin makan di kantin luar sekolah.
Semua tas sudah disembunyikan di taman belakang oleh Reni yang diberi tugas melempar tas lewat jendela, lalu disambut Mirsa di bawah.
Yulinda: “Bu, kami izin makan di kantin depan ya,”
Guru : “Siapa saja yang ikut? Tulis namanya disini. Ingat! Waktu cuma 15 menit, kalau telat maka kalian akan kena sanksi!”
Vivasya : “Siap bu. Tenang saja, kami makannya cepat kok,”
Akhirnya mereka diizinkan pergi keluar sekolah untuk mencari makanan, padahal niatnya adalah bolos.
Fetty: “Yuk lari, nanti malah ketahuan,”
Mirsa: “Iya, langsung naik taksi online aja,”
Vivasya: “Siap laksanakan, Reni udah pesan taksinya kan?”
Reni: “Sudah, udah deket kok,”
Mereka naik taksi dan langsung menuju mall yang ada di kota tersebut. Tiba-tiba saat baru saja turun dari taksi, ternyata mereka diikuti oleh guru piket yang sebenarnya sudah curiga dengan gerak gerik mereka.Guru: “Ayo cepat balik ke sekolah! Kalian akan disanksi berat oleh kepala sekolah,”
Yulinda: “Aduh bu, kami cuma mau coba rasanya bolos. Lagian jam terakhir kami kan gurunya tidak datang,”Guru: “Tidak bisa, ayo pesan taksi lagi dan balik ke sekolah sekarang!”
Akhirnya mereka kembali ke sekolah, dengan rasa takut luar biasa. Bisa saja orang tua dipanggil atau bahkan dikeluarkan dari sekolah.
Setibanya di sekolah, mereka langsung disuruh masuk ruang kepala sekolah untuk menerima sanksi. Namun guru piket terlebih dahulu masuk untuk melapor. Tapi, tak lama kemudian dia keluar lagi dengan wajah emosi.Guru: “Kalian beruntung kali ini, kepala sekolah memaafkan karena kalian anak-anak pintar. Saya harap jangan ulangi lagi perbuatan tidak baik ini.
Geng anak pintar tersenyum lega sambil berpelukan. Karena mereka sudah lolos dari sanksi yang biasanya diberikan pada anak bolos.
[answer.2.content]